Minggu, 14 Februari 2016

Belajar Menjadi Pianist Handal dengan aplikasi Smartphones Games Piano Tiles 2



Perusahaan Cheetah Mobile ternyata bisa juga membuat permainan yang asik dan bisa membuat Kamu lupa terhadap waktu. Setelah sukses dengan Piano Tiles (Don’t Tap the White Tile), sekarang Cheetah Mobile mengeluarkan inovasi baru Piano Tiles 2.

   Piano Tiles 2 menjadi aplikasi permainan popular dan terpilih dalam Best of 2015 Google Play Store sebagai salah satu permainan terbaik di belasan negara, yaitu Indonesia, Inggris, India, Perancis, Jerman, Russia, Brasil, Meksiko Australia, Hongkong, Taiwan, Korea, dan Jepang. Daftar ini dicek oleh Google tiap tahunnya dan permainan ini termasuk berbagai kategori pilihan dari aplikasi, permainan hingga hiburan. Menurut pengitungan terakhir dari mobile analytics platform App Annie, Piano Tiles 2 meraih peringkat 1 dalam kategori permainan Arcade. Permainan ini juga popular di Amerika Serikat, Asia Tenggara, dan Asia Selatan dan dengan lebih dari 1 juta penilaian puluhan juta pengunduhan. Jadi masih belum percaya? kamu bisa  Belajar Menjadi Pianist Handal dengan aplikasi Smartphones Games Piano Tiles 2
Mungkin kalian yang sudah pernah memainkan piano tiles versi 1 akan menemukan beberapa perbedaan pada versi ke 2 ini. Agak mirip dengan versi sebelumnya Piano Tiles 2 ini menambahkan musik yang selaras dengan tiles yang kita pencet.

Lantas apa perbedaan Piano Tiles yang pertama dengan Piano Tiles 2 ini? musik sudah tersedia dalam permainan ini, pilihan lagunya banyak bahkan hampir tidak ada habisnya, termasuk lagu orisinil hingga lagu-lagu klasik yang menjadi favorit semua orang. Sebagai tambahan informasi, bahwa tim produk Cheetah Mobile sedang berkolaborasi dengan musisi lokal di Indonesia. Kita dapat memilih musik apa yang akan kita mainkan sesuai dengan keinginan. Tetapi tentuya tidak semua musik yang bisakita mainkan, ada beberapa yang masih terkunci. Jika kita ingin memainkan lagu yang masih terkunci tersebut, kita harus memenuhi syarat level yang dibutuhkan.
Namun jika kamu tidak sabar menunggu lagu berikutnya tidak terkunci, kamu bisa membelinya menggunkan diamonds yang kamu miliki. Namun tantangannya adalah diamonds pada Piano Tiles 2 sangatlah sulit untuk didapatkan. Ada lagu yang bisa kalian beli menggunakan coins yang berada tepat disebelah kiri diamonds. Biasanya lagu yang dijual menggunakan coins ini terletak pada bagian bawah pada kolom musik
Cara bermain Piano Tiles 2 tidak sulit kok, yang harus kamu lakukan hanyalah menekan semua not berwarna hitam tanpa terkecuali untuk ketukan satu nada, dan tekan lama pada not berwarna biru sebagai ketukan nada panjang. Semuanya harus kamu tekan, karena bila ada not yang terlewat maka permainan akan berakhir. Permainan pun akan berakhir saat Kamu menekan not yang salah, maka dari itu harus hati-hati ya!
O ya, dalam Piano Tiles 2 juga memiliki beberapa level. Seperti yang disebutkan diatas, level disini juga berfungsi untuk membuka lagu yang masih terkunci dengan tingkatan-tingkatan kesusahan yang lebih sulit atau lebih tinggi. Saat kita bermain suatu lagu, lagu itu akan berjalan makin cepat dan apabila kita berhasil menekan semua tombol-tombol yang menghampiri kita, maka score kita akan menjadi lebih tinggi, ini disebut mode endless run yang dalam mode ini tempo lagu akan lebih cepat dari biasanya. Jika ada satu tombol saja yang terlewatkan atau kalian salah dalam memencet tombol , maka permainan pun akan selesai. Bye !
Menariknya, permainan ini tidak membutuhkan konektifitas. Sehingga kamu bisa memainkannya di mana pun dan kapanpun. Sangat cocok dipakai untuk menghilangkan bosan saat terjebak di kemacetan.


Berbicara mengenai skor, kalian juga bisa menghubungkan Piano Tiles 2 dengan akun facebook kalian berfungsi untuk menampilkan skor kalian di facebook. Selain itu kalian bisa bersaing dengan teman facebook kalian untuk meraih skor setinggi-tingginya. Makin tinggi skor yang kamu dapatkan, maka ranking kalian akan semakin tinggi atau naik.
Jadi tunggu apa lagi? Ayo download Piano Tiles 2 langsung melalui play store dari gadgetmu. Tersedia gratis bagi Android dan iOS.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar